
Akhirnya FB Dan IG Kini Sudah Mendaftar PSE
July 20, 2022
Akhirnya FB Dan IG Kini Sudah Mendaftar PSE
Raksasa media sosial Instagram dan Facebook Kini telah terdaftar sebagai Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) Lingkup Privat di Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) per Selasa (19/7) sore.
Sementara itu, saudara mereka aplikasi pesan instan WhatsApp masih belum tampak.
Berdasarkan pantauan CNNIndonesia.com di situs PSE Kominfo, Selasa (19/7) pukul 14.59 WIB, Instagram dan Facebook didaftarkan oleh perusahaan Facebook Singapore PTE. LTD.
Rinciannya, laman facebook.com terdaftar sebagai PSE Lingkup Privat Asing per hari ini (19/7) dengan nomor 004994.01/DJAI.PSE/07/2022; aplikasi facebook (apps.apple.com/au/app/facebook/id284882215) terdaftar dengan nomor 004994.02/DJAI.PSE/07/2022.
Selain itu, laman instagram.com terdaftar dengan nomor 004994.03/DJAI.PSE/07/2022, dan aplikasi instagram (apps.apple.com/au/app/instagram/id389801252) terdaftar dengan nomor 004994.04/DJAI.PSE/07/2022.
Sementara, WhatsApp belum masuk daftar tersebut.
Sebelumnya, Juru Bicara Kominfo Dedy Permadi menyebut Meta Group yang merupakan induk perusahaan Instagram, Facebook, dan WhatsApp akan segera mendaftarkan perusahaannya sebelum 20 Juli 2022.
“Kami berkomunikasi di antaranya dengan Meta Group, Mereka menyampaikan komitmen mereka akan segera mendaftar sebelum tanggal 20,” ucapnya, kepada CNN Indonesia TV, Senin (18/7) malam.
Selain itu, Dedy mengklaim manajemen Google akan mendaftar selambat-lambatnya pada Selasa (19/7).
“Sub-domain atau sub-industri dari Google beberapa belum daftar, tapi kami mendapatkan informasi dari manajemen Google Indonesia bahwa mereka akan mendaftar selambat-lambatnya besok. Itu untuk selain Google Cloud Indonesia,” ujar dia.
Selain aplikasi-aplikasi di atas, sejumlah PSE besar asing yang tampak sudah mendaftar di antaranya Telegram, Spotify, TikTok, Netflix, hingga game online Mobile Legends dan Genshin Impact.
Kewajiban pendaftaran bagi PSE swasta lokal dan asing ini berlandaskan pada Peraturan Menkominfo Nomor 10 Tahun 2021 tentang Perubahan atas Permenkominfo 5 Tahun 2020 tentang Penyelenggara Sistem Elektronik Lingkup Privat.
Baca Juga : Cuaca Panas Yang Terjadi di Eropa Menewaskan 1.169 Jiwa
Simak Juga : Situs Daftar Slot Anti Rungkat Mudah Menang Terpercaya 2023
Situs slot online dengan random 100 akun VIP Tiap harinya, Depo pertama di jamin langsung maxwin. Depo dana dan pulsa tanpa potongan. Rekomendasi banget dengan persentase menang tinggi.