Majalahbet, Jakarta – Lampu lalu lintas viral, gegara lampu warna hijau nya hanya menyala sekali saja dalam setahun pun menjadi pernyataan banyak orang. Kejadian ini terjadi disebuah pulau di Jepang Lampu lalu lintas tersebut merupakan satu-satunya. Yang ada di pulau kecil tersebut, yang bernama Himakajima.
Sebuah pulau kecil di Jepang yang berjarak sekitar beberapa puluh meter dari Nagoya. Dan berada di antara Teluk Ise dan Teluk Mikawa.
Pulau kecil ini dihuni setidaknya sekitar 2.000 jiwa dan memiliki pantai yang indah. Dan sangat terkenal dengan guritanya yang nikmat, menurut laporan SoraNews. Salah satu keunikan dari Himakajima terletak pada satu-satunya lampu lalu lintas di pantai tenggara. Yang hanya akan berubah warna menjadi hijau atau biru pada satu hari saja dalam setahun.
Lampu lalu lintas ini hanya akan terus berkedip kuning ke arah jalan pantai. Dan berkedip merah di jalan menuju Pantai Timur Himakajima sepanjang tahun. Hal ini menjadikannya lebih sebagai sepasang rambu berhenti di arah utara-selatan.
Sejatinya, lampu ini memang bukan diperuntukkan sebagai pengatur lalu lintas. Dipasang pada tahun 1994 atas permintaan Asosiasi Keselamatan Lalu Lintas Himaka. Lampu ini digunakan untuk membantu mengedukasi anak-anak di pulau tersebut. Tentang bagaimana cara mengikuti rambu jika suatu hari nanti mereka berada di kota besar.
Sebelumnya, terdapat sebuah alat peraga kecil yang digunakan untuk mengajar anak-anak. Tetapi mereka selalu kebingungan antara alat peraga itu dengan benda aslinya.
Pada salah satu hari di bulan Mei ini, lampu disetel menjadi hijau. Sehingga anak-anak bisa berlatih menggunakannya dengan benar dan aman.
Terakhir Kali Berwarna Hijau Pada 21 Mei 2024
Tepatnya pada 21 Mei, lampu hijau pada lampu lalu lintas itu diaktifkan.
Kemudian anak-anak berkumpul di persimpangan untuk mengetahui waktunya. Dan mereka mulai berlatih melihat ke kanan dan kiri serta ke kanan lagi sebelum mengangkat tangan dan akhirnya menyeberangi jalan.
Disetel hijau tahun ini pada tanggal 21 Mei 2024, lampu lalu lintas ini pada dasarnya sulit diketahui. Kapan tanggal pastinya akan berwarna hijau dari lampu tersebut kembali diaktifkan.
Jika ingin mengetahui lebih lanjut, bisa mengunjungi situs web Himakajima di mana lampu lalu lintas itu memiliki halamannya sendiri.
Baca Juga : Wanita Sewa Jasa Tikam, Buat Bunuh Teman Sekantor Gegara Iri